Negara yang terkenal dengan tokoh Nelson Mandela ini akan memberikan pengalaman yang tak terlupakan. Sesaat menjejakkan diri di salah satu kota terbesarnya, Johannesburg, Anda harus melihat beberapa destinasi wisata yang menarik, antara lain Voortrekker Monument, Union Building, dan Church Square.
Kuliner tak biasa
Menjejaki negara lain tak lengkap rasanya jika tak mencoba kulinernya. Budaya yang berbeda melahirkan cita rasa makanan yang juga berbeda. Di Afrika Selatan, Anda yang tidak memiliki pantangan apa pun harus datang ke Carnivore Restaurant.
Jika sebelumnya hanya menyantap daging sapi atau kambing, di Carnivore Restaurant Anda bisa mencicipi daging gajah, jerapah, kuda nil, impala, atau zebra (tergantung menu yang tersaji hari itu).
Waktunya safari
Berlibur ke benua Afrika wajib untuk merasakan eksotisme alamnya. Jadi, tak ada alasan untuk tidak bersafari. Di Afrika Selatan, Anda bisa ke Sun City untuk bisa bersafari Game Drive di Taman Nasional Pilanesberg.
Nikmati pemandangan alam liar khas Afrika. Jika beruntung, Anda bisa melihat langsung beragam satwa liar, seperti gajah, singa, jerapah, badak, atau kuda nil.
Selain safari melihat hewan, Anda bisa mengalihkan tujuan ke Victoria Falls, salah satu air terjun yang terletak di Sungai Zambezi dan termasuk keajaiban dunia.
Melihat dari ketinggian
Jangan lupa untuk menyempatkan diri berjalan-jalan di salah satu kota yang terkenal di negara ini, Cape Town. Di sini, Anda bisa berjalan-jalan melihat langsung Malay Quarters, Castle of Good Hope, atau City Hall.
Setelah puas berkeliling kota, pada malam hari, pindahkan tujuan ke Table Mountain untuk melihat keindahan kota Cape Town dari atas gunung.
Menikmati kehidupan pesisir
Afrika Selatan sangatlah lengkap. Kunjungi Seal Island untuk melihat kehidupan anjing laut di alam bebas secara langsung. Untuk pengalaman menarik ini, Anda akan diantar menggunakan kapal dari Hout Bay. Di sini, Anda juga mencicipi menu makan siang yang lezat, yaitu cray fish, semacam lobster.
Perjalanan bisa dilanjutkan dengan melihat pemandangan tebing dan lautan yang indah di Chapman’s Peak Drive atau melihat bentang alam Samudra Atlantik dan Hindia (Cape Point), Cape Peninsula di Good Hope Nature Reserve. Pengalaman liburan makin berkesan dengan mengunjungi Boulder Beach untuk melihat langsung penguin Afrika yang disebut Jackass Pinguin.
Seluruh paket liburan dan destinasi berkesan di Afrika Selatan ini disediakan oleh Golden Rama Tours & Travel. Rasakan pengalaman berkesan tak terlupa saat berlibur ke Afrika Selatan bersama keluarga Anda. [*]
Artikel ini terbit di Harian Kompas edisi 24 Oktober 2019.[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]