Home Mau ke Mana?Event Tandai Kalender Anda, Kompas Travel Fair 2019 Akan Hadir di Jakarta!

Tandai Kalender Anda, Kompas Travel Fair 2019 Akan Hadir di Jakarta!

oleh Admin Kompas

Sebagai travel fair terbesar di Indonesia, Kompas Travel Fair (KTF) akan kembali hadir di Ibu Kota, tepatnya di Jakarta Convention Center, Exhibition Hall B, pada 20–22 September 2019. Harian Kompas bersama unit bisnis Kompas Gramedia, Professional Exhibition Organizer (PEO) Dyandra Promosindo, KTF 2019 menawarkan berbagai paket liburan, hotel, tiket pesawat, hingga perlengkapan traveling.

Kini, pencinta travel tak perlu lagi merasa bingung mendapatkan informasi dan harga spesial untuk liburan tahun ini bersama orang-orang terdekat. KTF 2019 bersama dengan agen travel lainnya yang ada di Indonesia menawarkan beragam paket liburan dengan harga yang menarik.

Direktur Bisnis Harian Kompas Lukas Widjaja mengatakan, “Saat ini, berwisata dapat dikatakan telah menjadi salah satu bagian penting dalam upaya aktualisasi dan ekspresi diri seseorang sehingga para pelaku industri wisata semakin dituntut untuk mampu menyediakan jasa wisata yang unik dan kreatif untuk dapat memenuhi berbagai kebutuhan wisatawan.”

Terkait hal itu, KTF di edisi yang ke-8 dapat memenuhi kebutuhan pariwisata masyarakat yang semakin bertambah. Hal inilah yang mendorong KTF 2019 untuk memberikan tiga penawaran paket liburan yang sangat beragam dan memiliki keunikan tersendiri. Ketiga paket liburan tersebut, yaitu halal packages, Indonesia domestic packages, dan adventure packages, diharapkan dapat mengakomodasi kebutuhan wisatawan.

Sebagai negara dengan mayoritas penduduk Muslim, KTF 2019 mengeluarkan paket liburan halal. Halal package ini ditargetkan untuk memberikan kebutuhan layanan wisata halal bagi pencinta travel di dalam maupun luar negeri.

Selain itu, KTF 2019 yang kali ini mengusung tema “Explore it Your Way” ini memiliki target untuk memperbanyak destinasi wisata domestik dan liburan menantang untuk kaum muda-mudi yang gemar bertualang. Mendukung tema tersebut, KTF 2019 memiliki dua penawaran paket liburan khusus Indonesia, yakni domestic packages dan adventure packages.

Sebagai bentuk dukungan dalam pengembangan sektor pariwisata Indonesia, tahun ini telah menjadi tahun ketujuh CIMB Niaga menjadi rekan utama pelaksanaan KTF 2019 di Jakarta. Kerja sama sebagai mitra perbankan ini diresmikan pada 19 Juni 2019 dalam acara penandatanganan Signing Ceremony Banking Partner KTF 2019 dan diharapkan dapat memberi kemudahan serta keuntungan bagi calon nasabah CIMB Niaga dengan berbagai penawaran seperti cicilan 0 persen, cashback, dan redeem point. 

Lukas Widjaja juga berharap KTF 2019 dapat membantu mewujudkan datangnya 20 juta wisatawan mancanegara sebagai target pemerintah Indonesia dalam mengembangkan industri wisata destinasi dalam negeri, “Semoga KTF ini bisa jadi sarana yang baik untuk menghubungkan pihak yang terkait dari para pelaku industri pariwisata dengan para calon wisatawan,” ujar Lukas Widjaja.

Oleh karena itu, bagi para pencinta travel, tandai kalender Anda segera dan jangan lewatkan pameran tur terbesar di Indonesia ini pada 20–22 September 2019 untuk mendapatkan informasi dan penawaran menarik liburan Anda. Jangan lupa untuk mengajak kerabat terdekat Anda mencapai liburan impian bersama Kompas Travel Fair 2019 #ExploreItYourWay!

Artikel yang mungkin kamu suka