Home Rencanakan LiburanmuInfo & Tips Jalan-Jalan Jadi Tenang, Inilah 5 Manfaat Asuransi Perjalanan

Jalan-Jalan Jadi Tenang, Inilah 5 Manfaat Asuransi Perjalanan

oleh Kompas Klasika

Saat akan melakukan perjalanan panjang dengan pesawat terbang, biasanya terdapat opsi untuk asuransi perjalanan (travel insurance). Namun, banyak warga Indonesia yang mengabaikan hal ini. Alasan umum adalah berujung pada biaya yang semakin membengkak saat membeli tiket pesawat. Tak sedikit pula orang yang menganggap asuransi perjalanan tidak penting. Padahal, asuransi perjalanan memberikan jaminan keamanan dalam perjalanan Anda.

Segudang manfaatnya antara lain memberikan rasa aman. Perasaan tenang dan aman ini merupakan efek dari antisipasi sejumlah masalah, seperti bagasi hilang atau rusak, penyakit kumat, pembatalan, serta kehilangan atau pencurian barang. Menghadapi permasalahan tersebut, Anda akan dijamin dengan asuransi. Selain itu, proses klaim asuransi mudah. Anda tidak perlu mengeluarkan uang untuk mengurusnya.

Asuransi perjalanan biasanya mempunyai jenis yang beragam. Anda bisa memilih tergantung dari destinasi tujuan, lama perjalanan, dan kondisi kesehatan. Jangan lupa, cermati jenis perlindungan yang sesuai kebutuhan. Hanya saja, ada sejumlah hal yang patut Anda perhatikan saat mengurus asuransi perjalanan. Berikut ini 5 di antaranya.

Kondisi kesehatan atau keselamatan

Kondisi darurat medis bisa dialami siapa saja. Misalnya, penyakit kambuh, kecelakaan pada penumpang yang mengancam nyawa, atau sakit akibat perbedaan cuaca. Ada asuransi perjalanan yang menanggung hal ini.

Pembatalan atau penundaan

Lepas landas (take off) pesawat tertunda dan pesawat tidak jadi terbang akibat gangguan pada mesin atau kondisi cuaca buruk? Sejumlah asuransi perjalanan dapat mengganti kerugian material Anda. Asuransi juga berlaku apabila perusahaan maskapai penerbangan bangkrut. Biasanya asuransi memberikan kompensasi uang yang hilang atau mengganti dengan transportasi yang baru.

Pencurian

Barang bawaan, tas, atau dompet hilang dalam perjalanan atau lokasi wisata karena dicuri? Asuransi perjalanan juga bisa memberikan bantuan keuangan untuk mengganti barang-barang yang dicuri.

Kerusakan

Bagasi yang hilang atau rusak dalam perjalanan sangat mungkin terjadi. Asuransi perjalanan bisa mengganti barang yang hilang dalam persentase tertentu, tergantung jenis asuransi yang dipilih.

Paspor hilang

Paspor yang hilang dalam perjalanan bisa saja terjadi. Asuransi perjalanan juga dapat memberikan bantuan untuk memperoleh paspor temporer dan akan membantu memberitahukan pihak kedutaan sehingga Anda mendapatkan paspor temporer.

Foto: Shutterstock.com

Artikel yang mungkin kamu suka