Home Rencanakan LiburanmuAkomodasi Sensasi dalam Balutan Keramahan Khas Pulau Dewata

Sensasi dalam Balutan Keramahan Khas Pulau Dewata

oleh B Adi Yuwono

BALI selalu menjadi dambaan wisatawan, baik domestik maupun internasional. Tak heran, jumlah wisatawan yang berkunjung ke pulau ini terus meningkat seiring pelonggaran kebijakan perjalanan. Menginap di resor mewah seperti InterContinental Bali Resort dapat dijadikan cara tepat menikmati sensasi berbalut keramahan khas Pulau Dewata tersebut.

Resor mewah yang pada Oktober 2022 genap berusia 29 tahun ini telah menyiapkan suguhan menakjubkan bagi para tamu. Hal ini bisa dilihat melalui tampilan wajah baru yang mendefinisikan kemewahan elegan berbalut gaya Bali kontemporer menawan. Di antaranya, lobi yang kini memiliki warna lebih cerah dan didominasi material marmer.

Sebanyak 430 kamar dan suite yang ada di resor tersebut juga dilengkapi kamar mandi lebih modern dan interior lebih segar. Tak hanya kenyamanan di dalam kamar, di sisi kuliner pun juga mengalami penyegaran, baik konsep maupun menu makanan.

Sensasi dalam Balutan Keramahan Khas Pulau Dewata

Sanctuary Suite Bedroom InterContinental Bali Resort.

JCC

Selain itu, InterContinental Bali Resort dengan bangga mempersembahkan fasilitas baru, yakni Jimbaran Convention Center (JCC), salah satu lokasi MICE terbesar di Pulau Dewata. Gedung anyar ini terletak bersebelahan dengan gedung utama resor dan menaungi beragam pilihan ruang serbaguna yang dirancang sebagai tempat perhelatan bermacam acara, mulai dari konvensi hingga rapat dan pesta pernikahan.

Sensasi dalam Balutan Keramahan Khas Pulau Dewata

Puri Kencana Ballroom InterContinental Bali Resort.

Gedung mewah yang terdiri atas dua setengah lantai ini juga memiliki tiga ruang terbuka yang tersebar di taman tropis resor untuk memberikan pilihan lebih variatif. Ruang-ruang terbuka ini diharapkan dapat menginspirasi para tamu untuk menggelar acara di bawah langit Jimbaran dengan kapasitas mulai dari 100 hingga 2.500 orang.

The Imperial Grand Ballroom

Menariknya lagi, resor legendaris dengan jarak tempuh 15 menit berkendara dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai ini juga memiliki The Imperial Grand Ballroom yang merupakan permata dari Jimbaran Convention Center. Ruang serbaguna menawan ini memiliki luas 2.300 meter persegi dengan kapasitas hingga 2.200 orang dengan desain modern berbalut sentuhan khas Bali.

Desain The Imperial Grand Ballroom dan Jimbaran Convention Center ditangani oleh ARKdesign Architects berkolaborasi dengan Indesign Domus yang bertindak sebagai perancang interior.

Sensasi dalam Balutan Keramahan Khas Pulau Dewata

The Imperial Grand Ballroom InterContinental Bali Resort.

Selain desain yang memesona, ruang serbaguna mewah ini menawarkan sistem audio video mutakhir dengan kualitas andal sehingga cocok digunakan untuk berbagai kegiatan, mulai dari rapat, pesta perkawinan, hingga seminar, bahkan konser dengan skala kecil.

Bagi yang ingin melangsungkan pesta pernikahan, tak perlu khawatir karena tim pernikahan yang disediakan oleh InterContinental Bali Resort siap membantu para pasangan dan penyelenggara pernikahan untuk menciptakan pesta pernikahan impian, baik dalam skala kecil maupun besar. [*]

INTERCONTINENTAL BALI RESORT

Jalan Raya Uluwatu Nomor 45, Jimbaran, Kabupaten Badung, Bali

Telepon: +62 361 701 888

Situs web: www.bali.intercontinental.com

Instagram: intercontinentalbaliresort

 

Artikel yang mungkin kamu suka