Jakarta menyajikan banyak pilihan untuk berwisata. Staycation di hotel mewah, menjajal beragam jenis kuliner, menjelajah kekayaan budaya, sampai dengan wisata alam di Kepulauan Seribu bisa dinikmati.
The Langham Jakarta, hotel mewah berbintang lima yang berlokasi di kawasan strategis Sudirman Central Business District (SCBD), Jakarta Selatan, menjadi pilihan tepat untuk perjalanan bisnis maupun berwisata. Hotel ini memiliki 223 kamar dan suites dengan pemandangan kota yang indah. Kamarnya dilengkapi berbagai fasilitas berteknologi canggih.
Bagi tamu yang melakukan perjalanan bisnis ataupun tamu yang menginginkan privasi, tersedia fasilitas The Langham Club di lantai 59 dengan layanan butler privat, check-in dan check-out secara privat, sarapan pagi, afternoon tea, evening cocktails, dan fasilitas pertemuan. Fasilitas kebugaran yang tersedia yakni kolam renang luar ruang dan dalam ruang, gym, Chuan Spa, serta area perawatan rambut berkolaborasi dengan Barberia Indonesia.
Untuk pilihan bersantap, terdapat restoran Tom’s by Tom Aikens di lantai 62 yang menyajikan hidangan Eropa dengan sentuhan British yang dikurasi secara langsung oleh koki berbintang dua Michelin, Tom Aikens. Ada pula pula Alice dengan suasana grand café nan elegan.
The Langham juga menghadirkan program “Resort in The City” dengan berbagai pilihan aktivitas menarik. Beberapa program di dalam hotel yang dihadirkan dalam “Resort in The City”, antara lain yoga di Hampton Garden setiap Minggu pagi atau tenis meja dan bulu tangkis, serta mini golf dan panahan untuk anak-anak di Hampton Garden setiap Sabtu dan Minggu. Ada pula latihan teknik pernapasan dengan 5 elemen untuk relaksasi serta keseimbangan tubuh dan jiwa di Chuan
Spa.
Selain itu, tamu juga dapat memilih berbagai aktivitas wisata menarik. Tamu dapat memilih waktu perjalanan dan kegiatan sesuai preferensi dan keinginan, dengan pemandu pribadi dan rencana perjalanan yang telah dipersiapkan oleh tim concierge hotel yang berpengalaman. Tur ke Kepulauan Seribu; trekking ke air terjun Leuwi Hejo, Jawa Barat; tur Kota Tua Jakarta; atau lokakarya membatik di Museum Tekstil Jakarta bisa jadi pilihan.
Untuk pengalaman lebih berkesan, tamu dapat memesan tur pribadi darat, laut, dan udara sekaligus dengan helikopter menuju Kepulauan Seribu, mengunjungi Pulau Sepa dan melakukan snorkeling dan jetski. Program “Resort in The City” menjadi program yang secara global dihadirkan oleh The Langham Hotels & Resorts di seluruh dunia.
THE LANGHAM, JAKARTA
District 8, SCBD, Lot 28 Jakarta 12190
Telepon: (62) 21 2708 7888
Email: tljkt.info@langhamhotels.com
Situs web: langhamhotels.com/jakarta
Instagram: @langham_jakarta
GRAND HYATT BALI
Bersantap dengan Pertunjukan Budaya Bali
Grand Hyatt Bali, resor di Nusa Dua Bali menawarkan pengalaman mengesankan bagi tamu-tamunya. Hotel ini memiliki arsitektur yang terkonsep dengan baik, terinspirasi dari istana air para raja dengan danau, taman, dan laguna. Kini, hotel ini menghadirkan pengalaman bersantap yang berbeda di salah satu restoran paling populer di hotel ini, Pasar Senggol. Hidangan khas lokal Bali dan Indonesia akan disuguhkan. Selain itu, terdapat pula hidangan yang ramah untuk para vegetarian.
Selama bersantap pertunjukan seni budaya Bali pun menemani waktu-waktu relaks Anda bersama keluarga dan orang terdekat. Aneka kriya karya para perajin Bali, seperti lukisan, kerajinan kayu, dan patung, dijajakan pula di sepanjang jalan menuju Pasar Senggol. Pasar Senggol di Grand Hyatt Bali buka setiap Selasa, Rabu, dan Sabtu pukul 18.00–21.00 WITA.
GRAND HYATT BALI
Kawasan Wisata Nusa Dua BTDC, Jl. Nusa Dua, Benoa, Kuta Selatan, Badung, Bali 80363
Situs web: https://grandhyatt.com-bali.com
Instragram: @grandhyattbali
SOFITEL BALI NUSA DUA BEACH RESORT
Kemewahan Prancis, Estetika Bali
Terinspirasi dari budaya Prancis dengan perpaduan budaya Bali, Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort menjanjikan pengalaman menginap yang tak terlupakan. Berlokasi di dalam ITDC Tourism Complex Nusa Dua, hotel ini memiliki 415 kamar, termasuk 22 suites dan 18 vila dengan kolam renang pribadi. Anda juga bisa menikmati fasilitas mewah lainnya, seperti spa, pusat kebugaran, hingga aktivitas resor lainnya.
Sebagai resor tepi pantai bintang lima di Nusa Dua yang memiliki keamanan dan perlindungan yang tinggi, Sofitel Bali juga merupakan pilihan tepat untuk berbagai perhelatan maupun konferensi berkelas internasional. Sejak berdiri pada 2013, hotel ini telah menyelenggarakan berbagai acara internasional bergensi, antara lain APEC Indonesia 2013, IMF–World Bank Conference 2018, ASEAN Leaders Gathering 2018, sejumlah pertemuan dalam rangkaian Presidensi G20 pada Juli 2022, serta menjadi bagian dari official resort untuk KTT G20 November mendatang.
SOFITEL BALI NUSA DUA BEACH RESORT
Lot N5 ITDC Tourism Complex, Nusa Dua, Nusa Dua, Kuta Selatan, Badung, Bali 80363
Telepon: (0361) 8492888
Situs web: https://sofitelbalinusadua.com
Instagram: @sofitelbalinusadua
ABANG TURKI
Citarasa Turkiye di Jakarta
Setelah meraih kesuksesan dengan kedua restoran pendahulunya, Turkuaz dan Warung Turki, kini Chef Sezai Zorlu membuka restoran terbarunya, Abang Turki. Abang Turki menghadirkan konsep Turkish street food yang menyajikan masakan domba khas Turkiye dan dipadukan dengan citarasa lokal sehingga menghasilkan hidangan dengan citarasa yang unik.
Dengan pengalaman 25 tahun di bidang kuliner yang dimilikinya, Chef Sezai Zorlu melanjutkan niatnya untuk memperluas bisnisnya dibidang makanan khas Turkiye dengan terus menampilkan kreasinya yang otentik, unik dan inovatif, oleh karena itu Chef Sezai Zorlu yakin bahwa Abang Turki akan menjadi tempat yang dicari masyarakat untuk menikmati hidangan Turkiye dengan harga terjangkau dan suasana restoran yang nyaman. Berbagai menu, antara lain domba guling, sup domba, dan sate domba tersedia di Abang Turki.
ABANG TURKI
Jalan Sungai Sambas III No 189, Jakarta Selatan
Instagram: @abang.turki