Jalan-jalan ke Bangkok, Thailand mungkin sudah hal yang biasa bagi kebanyakan orang Indonesia yang punya hobi jalan-jalan karena harga yang terjangkau, kota ini juga memiliki pesona yang menarik seperti wisata kuilnya, wisata sungainya, ataupun kulinernya yang bisa memanjakan lidah. Namun perjalanan saya kali ini selain mencicipi jajanan yang menggoda lidah, menjelajahi kuil-kuil yang artistik, saya juga melakukan eksplorasi destinasi wajib bagi muslim, masjid.
Dan berikut beberapa masjid yang dapat ditemui di Bangkok yang letaknya masih berdekatan dengan tempat-tempat ramai, Check it out guys:
1. Masjid Darul Aman (Darul Aman Mosque)
Petchaburi sudah dikenal sebagai kawasan muslim bagi beberapa wisatawan. Di sana wisatawan dapat menjumpai masjid dengan ornamen putih dan cukup megah. Di sekeliling masjid tersebut, wisatawan dapat menemukan jajanan-jajanan Thailand dengan rasa yang memanjakan lidah, bukan hanya itu, tapi juga halal karena yang menjual dan mengolah merupakan muslim Bangkok. Bangunan masjid utama memiliki kubah layaknya masjid pada umumnya dengan goresan cat berwarna putih menyelimuti bangunan tersebut. Suasana di dalam masjid pun selain luas juga tenang, damai, dan bersih. Masjid ini terletak tidak jauh dari Kantor KBRI di Bangkok, berjalan kaki kurang lebih membutuhkan waktu 30 menit sambil menikmati keramaian Kota Bangkok tentunya. Tepatnya di Petchaburi valley 7.
2. Masjid Bang Uthit (Bang Uthit Mosque)
Kawasan Asiatique The Riverfront merupakan kawasan belanja, seperti Mall, juga tempat menjelajahi kuliner di pinggir sungai. Terdapat wahana kincir angin yang dapat dinikmati pengunjung pada malam hari dan melihat suasana Bangkok pinggir sungai. Indahnya.
Masjid Bang Uthit berada di seberang Asiatique, kurang lebih berjarak 100 meter. Berada di corner pertigaan Charoen Krung 99 valley. Masjid ini lebih kecil dari Masjid Darul Aman, tapi halamannya masih cukup luas. Ornamen bangunan tidak jauh berbeda dari Masjid Darul Aman, putih polos, menjadikan suasananya nyaman, damai, dan bersih. Bangunan utama masdij dengan toilet dan tempat wudlu terpisah, jadi kalau mau sholat harus jalan dulu dari tempat wudlu, kurang lebih 10 meter. Tepat di seberangnya, masih satu jajaran, terdapat foodcourt, yang tentunya menyediakan makanan-makanan Thailand dan juga tersedia jambu Thailand yang tidak kalah enak untuk dicoba.
3. Masjid Ban Tuk Din (Ban Tuk Din Mosque)
Bagi wisatawan yang sedang melancong ke daerah Khaosan Road, harus mampir ke masjid ini. Letaknya tidak jauh dari Khaosan Road, kawasan yang sudah sangat terkenal bagi turis mancanegara ketika melancong ke Bangkok. Kawasan Khaosan Road dikenal sebagai western-nya Bangkok karena memang banyak sekali bule-bule non-Asian yang melancong di sini. Bar, spa, massage, dan tempat hiburan lainnya tersedia di sini. Sampai-sampai waktu malam hari kawasan ini sangat ramai dan penuh gemerlap, tak lupa sajian kalajengking dijual saat malam hari.
Terus masjidnya? Masjidnya berada di belakang Post Forum (semacam kantor pos di Thailand) di ujung kawasan Khaosan Toad, tapi untuk mencapai masjid ini, wisatawan harus melewati jalan-jalan sempit yang sedikit berbelok-belok, yang sedikit menjauhkan dari hingar bingar Khaosan Road. Bangunan masjid lebih kecil dari dua masjid sebelumnya, karena memang lokasinya yang “nyempil” di kawasan rumah-rumah. Ornamennya putih polos, dibandingkan dengan dua masjid sebelumnya, masjid ini lebih sepi karena memang hanya warga sekitar yang memanfaatkan masjid tersebut.
So guys, jangan lupa beribadah buat kalian meskipun sedang jalan-jalan melancong ke tempat-tempat indah. Sebagai salah satu wujud syukur kita terhadap ciptaan Tuhan.
Oleh : Sofiyullah
Silakan login/daftar akun kompas.id untuk dapat melakukan voting