Home Rencanakan LiburanmuAkomodasi Pulau Dewata Tempat Memanjakan Jiwa dan Raga

Pulau Dewata Tempat Memanjakan Jiwa dan Raga

oleh B Adi Yuwono

Bali terus menjadi magnet bagi wisatawan, apalagi setelah pemerintah kembali membuka keran pariwisata, seiring terkendalinya pandemi Covid-19. Bertambahnya penerbangan rute internasional dari dan menuju Bandara Internasional Ngurah Rai juga kian memudahkan pelaku wisata yang ingin memanjakan jiwa dan raga di pulau ini.

Di Pulau Dewata ini, wisatawan disuguhi pemandangan alam menakjubkan. Selain alam eksotis, provinsi dengan luas sekitar 5.780 kilometer persegi ini sarat akan budaya yang layak untuk disibak. Belum lagi hasil kerajinan tangan dan kuliner yang tak kalah unik dengan kawasan wisata lainnya. Selain itu, beragam penginapan atau resor yang siap memanjakan para tamu dengan sederet keistimewaannya.

Tentu, berlibur ke Bali akan semakin berkesan jika Anda dapat menginap di resor yang tidak hanya menawarkan kenyamanan, tetapi juga mengedepankan kesehatan jiwa dan raga.

Tidak terlalu sulit mencari penginapan atau resor yang memenuhi persyaratan itu, sebut saja COMO Uma Canggu, Bali, yang berada di tepi pantai selatan Bali. Di dekat resor ini, wisatawan dapat menikmati indahnya laut sambil berselancar dan bermain ombak.

Tak hanya itu, para tamu di resor ini berkesempatan untuk berkunjung ke pura laut yang ikonik, trekking di persawahan, serta melintas desa-desa eksotis. Di COMO Uma Canggu, para tamu dapat menikmati fasilitas kesehatan, mulai dari terapi pijat hingga perawatan kecantikan yang dikelola oleh praktisi kesehatan yang andal.

Menu makanan yang ditawarkan di resor ini juga mengedepankan nutrisi dan kesehatan. Menariknya lagi, interior dari resor yang berada di Desa Canggu, Badung, ini bergaya Asia dan Italia modern yang mencerminkan kolaborasi desainer asal Jepang dan Italia.

Relaksasi

Tempat lainnya yang juga patut dijadikan lokasi menginap dan relaksasi ketika berlibur ke Bali adalah COMO Shambhala Estate. Penginapan yang terletak di Desa Melinggih Kelod, Gianyar, ini menggabungkan kesehatan holistis dengan penginapan yang memukau.

Selain menikmati udara sejuk dan pemandangan alam memukau, para tamu berkesempatan melakukan aktivitas seru dan bermanfaat bagi kesehatan. Sebut saja di antaranya hiking, bersepeda gunung, dan kegiatan lain yang membangkitkan kesehatan jiwa. Resor ini juga menyediakan sarana perawatan kesehatan seperti area hidroterapi, ruang perawatan kesehatan, sauna, hingga kolam renang dan paviliun yoga.

Selain dua resor tersebut, COMO Uma Ubud layak dimasukkan ke daftar tempat menginap saat di Bali. Resor mewah yang berada di Ubud ini siap memberikan layanan dan fasilitas canggih bagi para tamu yang tentunya semakin memanjakan jiwa dan raga.

Di tempat ini wisatawan dapat bersantai sambil merasakan desiran angin dan terapi kesehatan atau perawatan wajah. Menariknya lagi, para tamu berkesempatan menikmati kelas gratis untuk sesi yoga. Untuk yang gemar berenang, resor ini memiliki kolam renang dengan elemen berkarakter Bali yang menenangkan jiwa. Siap memanjakan jiwa dan raga di Pulau Dewata? [*]

 

COMO SHAMBHALA ESTATE

Mengembalikan Kesehatan Jiwa dan Raga

COMO Shambhala Estate - Private Villas - Sukma Taru Pool by Night

DOK. COMO SHAMBHALA ESTATE

Ingin berlibur sambil mengembalikan kesehatan jiwa dan raga? COMO Shambhala Estate, Bali, tempatnya. Di resor ini, para tamu dapat menikmati beragam fasilitas kesehatan sekaligus ambil bagian dalam aktivitas-aktivitas kebugaran yang telah terjadwal.

Sejumlah kegiatan luar ruang yang patut dicoba antara lain hiking dan climbing yang memanfaatkan area perkebunan yang hijau dan unik.

COMO Shambhala Estate, Bali, memiliki 30 kamar, suite, dan vila. Termasuk 5 residensial dengan masing-masing 4 atau 5 suite dan kolam renang besar, 5 retreat pool villas, dan 4 private villas.

COMO SHAMBHALA ESTATE

Banjar Bengawan, Desa Melinggih Kelod, Gianyar, Bali

Telepon: +62 361 978 888

Situs web: Comohotels.com/comoshambhalaestate

Instagram: @comoshambhalaestate

 

COMO UMA CANGGU

Resor Mewah nan Eksotis

COMO Uma Canggu

DOK. COMO UMA CANGGU

Terletak di pantai selatan Bali, COMO Uma Canggu menawarkan akomodasi dengan pemandangan eksotis. Resor mewah yang berada di Desa Canggu, Bali, ini diminati antara lain karena suasana kafe dan ombaknya yang menakjubkan.

Selain itu, para tamu dapat memelihara serta meningkatkan kesehatan di Shambhala Retreat. Di sini, tamu dapat menikmati beragam terapi, mulai dari pijat refleksi hingga perawatan wajah.

Bersantap di resor ini tentu akan memberikan pengalaman tak terlupakan. Barnya menyuguhkan indahnya pemandangan laut. Para tamu dapat menikmati suasana sekitar dengan duduk-duduk santai di tepi kolam sambil menikmati sajian istimewa. Tersedia pula area bermain anak-anak Play by COMO sehingga bisa menjadi destinasi liburan keluarga.

COMO Uma Canggu terdiri atas 32 canggu rooms (luas 36 meter persegi), 17 garden patio rooms (luas 56 meter persegi), 2 one-bedroom suites (luas 90 meter persegi), serta 1 batu mejan suite (luas 150 meter persegi).

 

COMO UMA CANGGU

Jalan Pantai Batu Mejan, Canggu, Kutu Utara, Badung, Bali

Telepon: +62 361 620 2218

Situs web: comohotels.com/umacanggu

Instagram: @comoumacanggu

 

COMO UMA UBUD

Menikmati Budaya Bali dengan Kemewahan

COMO Uma Ubud

DOK. COMO UMA UBUD

COMO Uma Ubud, Bali, hadir bagi wisatawan yang ingin menikmati Pulau Dewata dengan beragam kemewahan, mulai dari tempat menginap, makanan, hingga fasilitas kesehatan.

Resor yang berada di Ubud, Bali, ini memancarkan pesona desa tradisional melalui 46 kamar, suite, dan resor mewah. Para tamu dapat menikmati suasana perdesaan di lereng bukit sambil menghirup udara segar. Dinding-dinding tinggi yang dihiasi dengan taman tropis semakin mengentalkan suasana alam yang memukau. Melalui jendela besar di tiap kamar, para tamu dapat melihat lanskap yang begitu indah.

Resor ini terdiri atas 46 kamar, suites, dan vila. Termasuk 4 ubud rooms (55 meter persegi), 18 terrace rooms (45 meter persegi), 10 garden pool villas (54 meter persegi), 4 pool suites (55 meter persegi), 1 uma villa (94 meter persegi), 8 uma pool villas (77 meter persegi), dan 1 COMO villa (132 meter persegi). Terdapat pula Una Cucina, restoran yang menyajikan hidangan autentik italia.

 

COMO UMA UBUD

Jalan Raya Sanggingan Banjar Lungsiakan, Ubud, Gianyar, Bali

Telepon: +62 361 972448

Situs Web: Comohotels.com/umaubud

Instagram: @comoumaubud

Artikel yang mungkin kamu suka