Dapat berinteraksi dengan alam dan tak sekadar menikmatinya menjadikan Elephant Safari Park menjadi destinasi wisata di Bali yang kini banyak diminati oleh para wisatawan dalam dan luar negeri. Elephant Safari Park dibangun di atas areal hutan seluas lebih dari 2 hektar, dengan lansekap dan taman botani yang dirancang sedimikian rupa untuk mendukung kegiatan pariwisata alam. Diakui sebagai Elephant Park terbaik di dunia, fasilitas mereka meliputi resepsionis berikut Pusat Informasi yang komprehensif, hingga museum mutakhir berisikan koleksi-koleksi memorabilia gajah, termasuk satu-satunya fosil Mammoth di Asia Tenggara. “Bahkan, mendiang ahli hewan ternama yakni Steven Irwin menyematkan pengakuan bahwa Elephant Safari Park merupakan the best elephant park yang pernah dirinya kunjungi,” terang Sales Executive Bali Adventure Tours Amrita Advaita Ni Made. Elephant Safari Park buka serial hari mulai pukul 08.00 WITA hingga 18.00 WITA. [ACH]
Dok Foto: http://www.baliadventuretours.com/index.php/id/elephant-safari-park/safari-park/elephant-museum.html